Pecinta Alam, Penikmat Alam..

Selasa, 22 Oktober 2013

Pecinta Alam, Penikmat Alam..


Terus terang saya sangat salut dengan abang - kakak pecinta alam, mereka luar biasa. Beberapa mungkin mensalah arti kan arti pecinta alam, karena beberapanya hanya melihat contoh segelintirnya saja, akhirnya menyalah kaprahkan esensinya. Bukan berarti saya mengkotak-kotakkan mana pecinta alam yang benar dan mana pecinta alam yang baru, toh sebenarnya untuk menjadi yang lebih baik itu butuh banyak proses dari pengalaman dan sharing - sharing. Tapi kan pada umumnya para pecinta alam itu justru punya pribadi yang menarik. Terlepas dari kebanyakan mungkin hanya melihat tampangnya yang kayak cuek dan sangar, toh mereka adalah orang - orang yang membumi, berjiwa sosial, peduli sekitar, ramah dan rendah hati.

Terang dulu pas masa kuliah saya melihat Para Pecinta Alam itu kok aneh-aneh, kusam dan terkesan tampil sembarang. Eh.. Sekarang malah ada kek sesal, kenapa dulu saya gak ikutan KPA, tentu pengalaman saya justru bertambah... Hehehe. Bagaimana pula dengan mereka yang hobby bertualang di alam bebas? Apakah mereka bisa disebut Pecinta Alam? Kayaknya memang ada kerancuan makna dalam istilah “Pecinta Alam”. antara mereka yang mencintai alam (lingkungan) dengan mereka yang gemar berpetualang di alam bebas.

Abaikan saja perbedaan keduanya.
Eh tapi saya tertarik dengan Soe Hok Gie, yang memaknai Kegiatan Pecinta Alam dengan Tujuan membangun LAGI idealisme di kalangan mahasiswa untuk "SECARA JUJUR" dan benar-benar mencintai ALAM, TANAH AIR, MASYARAKAT dan almamaternya. Siapa yang gak cinta Tanah Airnya, kalau lihat Tanah Indonesia yang luar biasa ini, buang sampah atau jorokin aja jadi segan. Salam buat kawan - kawan, petualang, pecinta alam, traveler, kalian keren!! .


Tapi menurut pendapat awak, kemana pun kita pergi akan menjadi sebuah pelajaran pengalaman baru, gak di alam, gak di pasar, gak di desa, gak di kota semua tentunya akan menjadi pengalaman. 



Salam lestari untuk kita semua, ini suasana di Pagi Hari di Sitinjo Dairi, Hehehehe, tempatnya sejuk, hanya beberapa Kilometer dari Kota Sidikalang, Kabupaten Dairi, tepatnya berada di Taman Iman Sitinjo, di sini adalah Tempat Wisata Rohani di Sumatera Utara, hampir semua dari beberapa Lokasi Wisata keagamaan ada disini, pokoknya disini banyak lah pelajaran... penikmatan alam atau pecinta  Alam, bebas..

Sitinjo - Dairi
Sumatera Utara
Indonesia

0 komentar :